Kodim 0425 Bagikan Obat Penderita Covid

Kodim 0425 Bagikan Obat Penderita Covid

\"\" \"\"TAIS, bengkuluekspress.com - Kodim 0425 Seluma membagikan 1100 paket obat Covid-19 kepada masyarakat yang divonis positif menderita Covid-19. Dengan rincian, paket 1 sebanyak 300 paket, paket 2 sebanyak 600 paket, paket 3 sebanyak 200 paket.

\"Penggunaan obat tersebut untuk masyarakat yang menderita Covid- 19,\" kata Komandan Kodim 0425 Seluma, Letkol Czi A.M Limbong kepada wartawan kemarin.

Lanjutnya, obat tersebut langsung dikirim dari Mabes ke Korem 041 Gamas dengan menggunakan Pesawat TNI-AU di Bandara Fatmawati sebanyak 8.000 paket untuk seluruh Kodim di Provinsi Bengkulu.

\"Paket 1 nanti diberikan orang Positif Covid status OTG, paket 2 untuk orang positif Covid gejala batuk dan paket 3 untuk orang positif Covid dengan gejala batuk dan demam,\" ujar Dandim.

Ditambahkannya, obat tersebut memang khusus masyarakat yang positif menderita covid 19. Nantinya, akan diberikan oleh Koramil sesuai dengan data positif covid 19 yang nantinya diserahkan ke Puskesmas.

\"Nanti para babinsa yang akan bagikan ke Puskesmas, dan Nakes yang membagikan langsung kemasyarakat positif Covid-19,\" jelas Dandim. (333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: